Kamu pasti sudah menyadari bahwa feed medial sosial semua orang saat ini selalu terlihat seperti mereka sedang berlibur setiap saat. Jangan-jangan, kamu juga termasuk yang bingung bagaimana cara mereka bisa travelling sesering itu.
Tahukah kamu bahwa ada banyak cara untuk mengatur budget supaya kamu bisa berlibur bareng keluarga setiap saat? Tentu saja, kamu mungkin harus melakukan penghematan di beberapa tempat. Namun, setidaknya, kamu dan keluarga bisa menikmati petualangan sesering mungkin.
Yuk, simak beberapa tips untuk berhemat dalam mengatur budget travelling keluarga!
Banyak orang mungkin khawatir saat harus meminta izin bolos sekolah bagi anak-anaknya. Namun, jika kamu tidak terganggu dengan ini, kami sarankan untuk membuat rencana liburan pada tanggal-tanggal low season.
Selain membuat kamu tidak harus merogoh kocek banyak-banyak, bertamasya saat low season juga memungkinkan keluargamu mendapatkan pengalaman yang maksimal. Pasalnya, destinasi wisata pun menjadi jauh lebih sepi dari biasanya.
Saat kamu memilih kegiatan aktif untuk mengisi liburan keluarga, maka kamu dapat berhemat lebih banyak lagi.
Ini beberapa pilihan kegiatan yang bisa kamu lakukan:
Hindarilah destinasi wisata berupa wahana dan atraksi karena tentu saja kamu harus membayar pengalaman yang mereka tawarkan dengan uang yang tidak sedikit.
Maksudnya, nikmatilah pengalaman liburan secara perlahan. Atur jadwal yang memungkinkanmu untuk berada di satu destinasi dalam waktu yang cukup lama.
Dengan demikian, kamu dapat menghemat biaya transportasi yang harus kamu keluarkan ketika kamu membuat itinerary yang padat.
Jadi, berliburlah dengan santai. Nikmati pemandangan bersama keluarga dan dapatkan memori indah dari petualangan yang kalian lakukan bersama-sama.
Saat bepergian ke kota lain, ada baiknya untuk berwisata kuliner ke restoran lokal. Jadi, kamu dan keluarga dapat merasakan cita rasa khas kota tersebut yang sebenar-benarnya.
Lebih daripada itu, kamu dapat kami menemukan makanan yang lebih berkualitas dengan harga yang jauh lebih murah.
Sedikit tips untuk memilih warung lokal:
Liburan sekarang bisa jadi semakin hemat dengan sistem pembayaran Paylater dari Traveloka. Produk yang satu ini bisa bikin budgeting liburan bareng keluarga jadi super gampang.
Terlebih lagi, kamu jadi tidak perlu bayar semua biaya tiket dan hotel langsung di depan. Sebaliknya, kamu bisa melakukan pembayaran dengan cara mencicil.
Tenornya pun bisa kamu tentukan sendiri , ya. Dalam artian, kamu bisa memilih lama waktu cicilan antara 3 bulan sampai 12 bulan. Dengan demikian, kamu bisa lebih hemat dalam mengatur budget saat hendak berlibur.
Bunga cicilannya pun tidak mahal, kok. Paylater Traveloka hanya menerapkan bunga maksimal 4,78% saja. Jadi, solusi pembayaran ini bisa sangat membantu kamu untuk berlibur secara lebih hemat.
Kamu dapat menikmati liburan dan bertanggung jawab secara finansial pada saat yang bersamaan. Menganggarkan serta mengatur pengeluaran dengan ketat mungkin memerlukan beberapa latihan. Namun, kamu pasti akan merasakan manfaatnya di kemudian hari.
Oleh karena itu, mulailah dengan menerapkan 5 tips hemat budgeting liburan keluarga ini untuk berlatih. Ingat! Hemat itu pangkal kaya!
Tahukah kamu bahwa ada banyak cara untuk mengatur budget supaya kamu bisa berlibur bareng keluarga setiap saat? Tentu saja, kamu mungkin harus melakukan penghematan di beberapa tempat. Namun, setidaknya, kamu dan keluarga bisa menikmati petualangan sesering mungkin.
Yuk, simak beberapa tips untuk berhemat dalam mengatur budget travelling keluarga!
1. Jalan-jalan Sebelum Peak Season
Banyak orang mungkin khawatir saat harus meminta izin bolos sekolah bagi anak-anaknya. Namun, jika kamu tidak terganggu dengan ini, kami sarankan untuk membuat rencana liburan pada tanggal-tanggal low season.
Selain membuat kamu tidak harus merogoh kocek banyak-banyak, bertamasya saat low season juga memungkinkan keluargamu mendapatkan pengalaman yang maksimal. Pasalnya, destinasi wisata pun menjadi jauh lebih sepi dari biasanya.
2. Pilihlah Kegiatan Aktif
Saat kamu memilih kegiatan aktif untuk mengisi liburan keluarga, maka kamu dapat berhemat lebih banyak lagi.
Ini beberapa pilihan kegiatan yang bisa kamu lakukan:
- Berjalan-jalan di kota
- Mengeksplorasi taman kota
- Hiking ke tempat wisata alam terdekat
Hindarilah destinasi wisata berupa wahana dan atraksi karena tentu saja kamu harus membayar pengalaman yang mereka tawarkan dengan uang yang tidak sedikit.
3. Nikmati Pengalaman Liburan Kamu
Maksudnya, nikmatilah pengalaman liburan secara perlahan. Atur jadwal yang memungkinkanmu untuk berada di satu destinasi dalam waktu yang cukup lama.
Dengan demikian, kamu dapat menghemat biaya transportasi yang harus kamu keluarkan ketika kamu membuat itinerary yang padat.
Jadi, berliburlah dengan santai. Nikmati pemandangan bersama keluarga dan dapatkan memori indah dari petualangan yang kalian lakukan bersama-sama.
4. Makan di Warung Lokal
Saat bepergian ke kota lain, ada baiknya untuk berwisata kuliner ke restoran lokal. Jadi, kamu dan keluarga dapat merasakan cita rasa khas kota tersebut yang sebenar-benarnya.
Lebih daripada itu, kamu dapat kami menemukan makanan yang lebih berkualitas dengan harga yang jauh lebih murah.
Sedikit tips untuk memilih warung lokal:
- Carilah warung yang ramai karena biasanya rasanya enak.
- Pilih jenis makanan yang bisa dinikmati anak-anak.
- Kalau bisa, cari warung yang dekat dengan lokasi menginap kamu.
5. Beli Tiket dan Akomodasi dengan Paylater
Liburan sekarang bisa jadi semakin hemat dengan sistem pembayaran Paylater dari Traveloka. Produk yang satu ini bisa bikin budgeting liburan bareng keluarga jadi super gampang.
Terlebih lagi, kamu jadi tidak perlu bayar semua biaya tiket dan hotel langsung di depan. Sebaliknya, kamu bisa melakukan pembayaran dengan cara mencicil.
Tenornya pun bisa kamu tentukan sendiri , ya. Dalam artian, kamu bisa memilih lama waktu cicilan antara 3 bulan sampai 12 bulan. Dengan demikian, kamu bisa lebih hemat dalam mengatur budget saat hendak berlibur.
Bunga cicilannya pun tidak mahal, kok. Paylater Traveloka hanya menerapkan bunga maksimal 4,78% saja. Jadi, solusi pembayaran ini bisa sangat membantu kamu untuk berlibur secara lebih hemat.
Akhir Kata
Kamu dapat menikmati liburan dan bertanggung jawab secara finansial pada saat yang bersamaan. Menganggarkan serta mengatur pengeluaran dengan ketat mungkin memerlukan beberapa latihan. Namun, kamu pasti akan merasakan manfaatnya di kemudian hari.
Oleh karena itu, mulailah dengan menerapkan 5 tips hemat budgeting liburan keluarga ini untuk berlatih. Ingat! Hemat itu pangkal kaya!